Senin, 21 Desember 2015

Bulan Terbelah Di Langit Amerika

Bulan Terbelah Di Langit Amerika
"Akankah Dunia Lebih Baik Tanpa Islam?"
 
Film Drama "Bulan Terbelah Di Langit Amerika" 2015 merupakan sebuah film yang di ambil ceritanya dari sebuah novel best seller karya Hanum Salsabiela Rais dan Rangga Almahendra berjudul 'Bulan Terbelah Di Langit Amerika'. Film ini disutradarai oleh Rizal Mantovani dan di bintangi artis papan atas indonesia seperti, Acha Septriasa, Abimana Aryasatya, Nino Fernandez, Rianti Cartwright,dan Hannah Al Rashid. Rencananya Maxima Pictures akan merilis film Bulan Terbelah Di Langit Amerika pada tgl 17 Desember 2015.

Sinopsis Film Bulan Terbelah Di Langit Amerika (2015)
"Bulan Terbelah Di Langit Amerika" menceritakan tentang seorang jurnalis wanita yang sangat cantik bernama Hanum, dia juga harus menemani suaminya bernama Rangga sekolah di Wina, dan juga karena ada sebuah tugas dari atasannya yang bernama Gertrude Robinson untuk membuat artikel yang bertema "Would the world be better without Islam"?. Artikel tersebut nantinya akan di muat dalam sebuah koran. Gertrude juga meminta kepada Hanum supaya mewawancarai dua narasumber dari pihak muslim dan non muslim di Amerika serikat. Narasumber tersebut merupakan para keluarga korban serangan World Trade Center (WTC) pada 11 September 2001 di Washington DC, New York.

Di sisi lain Rangga juga di minta bosnya yang bernama Professor Reinhard untuk pergi ke Washington, agar bisa mengikuti sebuah konferensi internasional dalam bidang bisnis. Dalam konferensi tersebut yang nantinya akan membahas dan mengetengahkan seorang filantropi dunia bernama Brown Phillipus tentang "Strategi The Power of ".

Di situlah pasangan suami istri, Hanum dan Rangga mengalami depresi sendiri-sendiri terhadap tekanan pekerjaan dan tugasnya selama di New York, ketika mereka memutuskan untuk mencari narasumber terbaik bagi tugas Hanum. Hanum bersikeras bahwa dia tidak akan menggunakan narasumber pilihan Gertrude sementara Rangga yang sangat menyayangi istrinya dan menginginkan perjalanan ke AS sebagai tamasya selain konferensi mendesak agar Hanum mengikuti kata-kata Gertrude agar mempercepat tugas berakhir.

Setelah pencarian panjang, akhirnya Hanum berhasil menemukan salah satunya yaitu Mr.Michael Jones, yang merupakan narasumber dari golongan non muslim yang kurang menyetujui adanya pembangunan masjid Ground Zero di dekat area tersebut.

Pencarian terhadap satu narasumber lagi akhirnya berakhir dengan susah payah, apalagi pada saat itu sedang memperingati kejadian 11 September di kompleks Ground Zero (titik runtuh gedung WTC yang saat itu masih dalam konstruksi). Dan anehnya lagi ada sebuah kerusuhan kecil terjadi dalam peringatan tersebut.

Di sisi lain Hanum terpontang-panting di NYC tanpa paspor dan apapun sementara Rangga terlanjur menuju Washington setelah Hanum meminta untuk segera mengejar registrasi konferensi yang hampir ditutup dan selesai.

Hanum akhirnya berlindung di sebuah masjid yang dijadikan isu kerusuhan karena dibangun dekat dengan lokasi GZ. Ia bertemu dengan Julia Collins, seorang muallaf yang memiliki nama Azima Hussein. Rangga tak sengaja bertemu dengan Phillipus Brown dan melakukan wawancara cepat tentang mengapa Brown menjadi seorang filantropi.

Sebuah kejadian yang dialami Rangga dan Hanum secara tak terduga akan mempertemukan Jones, Julia, dan Brown dalam sebuah pertemuan manis yang menggetirkan ketika Brown mengisahkan apa yang melandasinya menjadi seorang filantropi dunia pada acara The Heroes tersebut.

Banyak sekali makna yang bisa di ambil pasangan suami istri tersebut. Saat mereka mencoba melakukan sebuah perjalannan ke New York.

Review Film Bulan Terbelah Di Langit Amerika (2015)


Film Bulan Terbelah Di Langit Amerika diangkat dari novel best seller berjudul sama karya Hanum Salsabiela Rais dan Rangga Almahendra, menceritakan tentang kisah petualanan tokoh bernama Hanum dan Rangga ketika di Amerika dengan background tragedi runtuhnya gedung WTC pada  11 September.

Ternyata yang menulis novel "Bulan Terbelah Di Langit Amerika", juga menulis beberapa novel best seller lainnya seperti, "99 Cahaya Di Langit Eropa" dan "Berjalan di atas Cahaya", Dan film ini juga memiliki sebuah kesan dan pesan yang sangat bermakna.

Detail Cast dan Crew Film Bulan Terbelah Di Langit Amerika (2015)

Genre : Drama
Sutradara : Rizal Mantovani
Produser : Ody Mulya Hidayat
Penulis Naskah : Hanum Salsabiela Rais
 
Pemain :
Acha Septriasa
Abimana Aryasatya
Nino Fernandez
Rianti Cartwright 
Hannah Al Rashid
 
 
 
 
 
 
 
 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar